Kamis, 31 Januari 2008

Sahabat Terbaik

Aku Sahabat terbaikmu
Selalu menurut apa yang kau mau
Mengerjakan semua tugasmu
Tak pernah mengeluh atau melawanmu
Aku selalu siap menjagamu
dalam suka dan terutama dalam duka
Tak salah bila kau selalu andalkan aku
untuk menyelesaikan urusan-urusanmu

Sadarkah kau siapakah aku, Sahabat terbaikmu?

Aku tak lain adalah kedua tangan dan kakimu

Puisi Ulang Tahun

Sekian tahun sudah kehadiranmu mempengaruhi orang-orang sekitarmu,
dan setiap perbuatanmu telah membentuk karaktermu,
dan setiap langkahmu telah membawamu mendekati atau menjauhi
cita-citamu,
dan kelak...
setiap tarikan nafasmu akan dimintai pertanggungjawabannya,
untuk menentukan tempatmu di alam yang abadi...

Selamat Ulang Tahun
Semoga langkah-langkahmu semakin matang
dan selalu membawamu ke arah yang lebih baik.

tags: puisi ulang tahun, ucapan ulang tahun

Pak Harto dan Dokter-dokter Indonesia

Salah satu hal yang mungkin kurang diperhatikan orang pada saat dirawatnya mantan Presiden Suharto di Rumah Sakit Pertamina adalah asal negara dokter-dokter yang menangani Sang Jendral yang namanya mulai dikenal luas setelah berhasil menggagalkan kudeta berdarah PKI pada tahun 1965.

Dokter-dokter yang merawat tokoh yang sukses memberangus pengaruh partai komunis – partai yang akhirnya mengalami kehancuran gara-gara dua kali gagal (1948 & 1965) merebut kekuasaan ini -- semuanya berasal dari Indonesia.

Yah, Pak Harto bukan saja tidak minta dirawat di Rumah Sakit di Singapura atau di negara-negara Eropa atau Amerika Utara -- yang artinya percaya pada kualitas rumah sakit Indonesia – tetapi juga percaya pada kemampuan dokter-dokter Indonesia.

Saya juga baru “ngeh” fenomena itu setelah membaca kliping berita di Koran Sindo (29/01/2008 Koran Sindo) yang mengungkapkan fakta itu.

Salah satu dokter yang merawat Pak Harto adalah dr. Joko Raharjo yang berhasil memasang alat pacu jantung (CRT) pada bulan Mei 2001. Ahli jantung yang mengajar di FK Unpad itu menyatakan pengalaman memasang alat pacu jantung di tubuh Pak Harto adalah sebuah pengalaman yang tidak terlupakan. Menurut anggota tim dokter kepresidenan yang lain – ahli anestesi dr. Christian A. Johannes -- Pak Harto pernah berkata “Siapa yang akan mempercayai dokter Indonesia kalau bukan presidennya”.

Sebuah fenomena menarik ditengah munculnya rumah sakit-rumah sakit negeri tetangga yang mulai menarik minat pasien-pasien dari Indonesia.

Bacaan :
Koran Sindo 29/01/2008, Pak Harto: Siapa Lagi yang Percaya Dokter Indonesia kalau Bukan Presidennya.







Senin, 28 Januari 2008

Detective Monk : Selalu Ada Tempat Buat Semua Orang (2)

It’s a jungle out there
Disorder and confusion everywhere
No one seems to care
Well I do
Hey, Who’s in charge here
It’s a jungle out there
Poison in every air we breath
You know what’s in the water that you drink?
Well I do
It’s amazing
People think I’m crazy
‘cause I worry all the time
If you paid attention you’d be worried, too.
You better pay attention
Or this world we love so much
might just kill you
I could be wrong now
But I don’t think so
‘cause there’s a a jungle out there
It’s a jungle out there

Hutan rimba di luar sana
Kekacauan dan kebingungan dimana-mana
Tidak seorangpun peduli
Hanya aku yang peduli
Hai, siapa yang bertugas disini
Hutan rimba di luar sana
Polusi udara di setiap tarikan nafas
Kamu tahu ada apa di air yang kau minum?
Hanya aku yang peduli
Sungguh mengherankan
Orang mengira aku gila
karena aku selalu khawatir sepanjang waktu
Seandainya kamu mau waspada
kamu juga akan khawatir seperti aku
Sebaiknya waspadalah kamu
atau dunia yang sangat kita cintai ini
tiba-tiba membunuhmu
Saya bisa saja salah
Tapi saya rasa, saya-lah yang benar
karena rimba raya di luar sana
Rimba raya di luar sana

Soundtrack Detective Monk

^_^

Sekilas orang bisa mengira Monk akan tersingkir dari dunia kerja karena perilakunya yang aneh. Namun pada kenyataannya dia berhasil mendapatkan pekerjaan, bahkan sangat dibutuhkan oleh kepolisian kota.

Setiap orang punya tempat dalam bumi yang bulat ini. Tuhan menciptakan manusia berbeda-beda dan semua memiliki tempat di dalam masyarakat. Tentunya hal ini tidak berlaku bagi orang-orang yang “kelainannya” menyimpang dari ajaran-ajaran moral, seperti tukang mencuri atau berjudi.

Orang bodoh, orang pintar, orang cekatan, pemberani, pelupa, hati-hati semua memiliki kursi masing-masing. Mungkin perbedaannya adalah kecepatan dalam meraih sesuatu.

Seorang yang cerdas dan cekatan akan menyelesaikan masalahnya lebih cepat daripada seorang kurang cerdas dan agak lamban. Namun keduanya mampu menyelesaikan masalahnya – hanya beda waktunya saja.

Demikian juga dengan keberanian untuk melakukan sesuatu. Seorang anak pemberani akan berani pergi ke kamar mandi sendiri pada umur 4 tahun. Seorang anak yang lebih penakut mungkin baru pada umur 10 tahun berani melakukannya.

Seorang mahasiswa yang kreatif dan pemberani mungkin akan merintis bekerja pada saat masih kuliah, sementara yang lain mungkin baru beberapa bulan setelah lulus mulai bekerja. Namun pada akhirnya keduanya akan sama-sama bekerja dan berkontribusi pada masyarakat.

Satu hal yang menarik adalah walaupun pada akhirnya orang akan meraih sesuatu yang serupa, setiap orang memiliki kecepatan yang berbeda-beda untuk mendapatkannya (Nae-06).



Posting ini sebenarnya adalah retouching posting serupa tahun 2006


Detective Monk : Selalu Ada Tempat Buat Semua Orang (1)

People think I’m crazy
‘cause I worry all the time
If you paid attention you’d be worried, too.
You better pay attention
Or this world we love so much
might just kill you

Orang mengira aku gila
karena aku selalu khawatir sepanjang waktu
Seandainya waspada ada pada dirimu
kamu juga akan khawatir seperti aku
Dan sebaiknya berhati-hatilah kamu
atau dunia yang sangat kita cintai ini
diam-diam akan membunuhmu

^_^

Lirik diatas adalah petikan soundtrack Film Seri Detektif Monk. Serial ini menceritakan kehidupan seorang detektif jenius yang selalu berhasil memecahkan kasus-kasus rumit yang dihadapinya.

Nama lengkapnya Adrian Monk. Bekas detektif polisi brilian yang juga merangkap menjadi dosen di akademi polisi. Namun satu kasus kejahatan yang merenggut nyawa istrinya membuatnya shock – dan merubah Monk menjadi pengidap sejenis kelainan jiwa yang disebut obsessive – compulsive.

Kini Monk menjadi seorang yang sering melakukan sesuatu berulang-ulang, mengidap kegilaan pada keteraturan, dan juga terobsesi dengan kesimetrisan.

Memilih adalah sebuah perjuangan berat baginya. Meskipun hanya sekedar memilih pensil warna biru atau hitam. Monk juga memiliki merek tertentu untuk air minum dalam kemasan, dan tidak mau minum merek lain walaupun sebenarnya isinya sama-sama air putih. Bila melihat sesuatu diletakkan tidak simetris dia ingin membuatnya menjadi simetris.

Juga bila melihat keganjilan, misalnya melihat orang mengenakan kemeja dengan krah terlipat dia akan segera membetulkannya tanpa menghiraukan “kekagetan” orang yang memakainya. Monk juga gila sanitasi. Dia selalu meminta tisue antiseptik pada Sharona untuk menyeka tangannya sehabis berjabat tangan dengan orang lain.

Walaupun demikian, Monk dengan segala kelainan jiwanya tidak serta merta tersingkir dari dunia luar. Dia bahkan menjadi detektif langganan polisi San Fransisco. Terutama untuk memecahkan kasus-kasus rumit yang membutuhkan analisa yang tajam.

Dari pekerjaan itulah Monk mendapat penghasilan, sekaligus membayar asisten yang merangkap menjadi sopir pribadi sekaligus “baby sitter” bagi dirinya. Kepolisian-pun sangat terbantu dengan keberhasilan Monk memecahkan kasus-kasus kejahatan yang terjadi di San Fransisco (nae-06).


Posting ini adalah retouching atas posting tahun 2006 dengan judul yang sama.

Jumat, 25 Januari 2008

Mengapa Daun Teh Tubruk Terapung?

Saat membuat teh tubruk (membuat teh dengan langsung meletakkan teh di dalam gelas (bukan teh celup loh), terus dituangi air panas), aku sering mendapati daun-daun teh masih banyak yang terapung di permukaan gelas.

Alhasil aku harus membuang teh-teh yang masih terapung sebelum meminumnya, dan kemudian "acara" minum teh-ku terganggu oleh daun-daun teh yang ikut masuk ke dalam mulut saat menyeruput teh panas.

Pada awalnya aku menganggap hal itu biasa saja, sebagai konsekuensi kenikmatan teh tubruk. Belakangan aku tahu penyebabnya setelah dispenser yang biasa kugunakan membuat teh panas rusak.

Sebelum dispenser selesai diperbaiki -- aku minum teh menggunakan air yang dipanaskan dengan heater. Berbeda dengan teh tubruk versi dispenser, teh tubruk versi heater hanya memiliki sedikit daun teh yang terapung. Kebanyakan teh tenggelam di dasar gelas.

Jadilah aku baru menyadari bahwa daun teh yang terapung bukanlah semata-mata karena faktor teh tubruk, tapi juga dipengaruhi oleh suhu air. Suhu air di dispenser yang aku gunakan lebih rendah dibanding suhu air panas dari heater. Dus lebih banyak daun teh yang terapung.

Moral dari cerita ini:
Suhu air yang kurang panas membuat daun-daun teh terapung ~_^





Sabtu, 19 Januari 2008

Google dan Kita (12) Simbiosis Google & Database Perusahaan III

Maka yang dilakukan Irpan adalah membersihkan cartridge RO dengan menggunakan asam sitrat untuk menghilangkan karbon, dilanjutkan menggunakan asam nitrat untuk menghilangkan kalsium. Sesuai hasil kombinasi data dari Google yang memberi informasi spesifikasi bahan kimia pencuci RO dan dari database internal yang memberi informasi jenis-jenis kerak yang terjadi di mesin-mesin yang bersentuhan dengan air di wilayah itu.

Seperti yang diduganya, dua macam pembersihan itu memberi hasil yang sangat memuaskan. Mesin RO kembali normal seperti sediakala.

Belakangan terbukti hasil uji kerak di laboratorium menunjukkan bahwa penyusun kerak cartridge RO mayoritas berupa karbon dan sejumlah kecil kalsium. Jadi perkiraan berdasarkan database internal perusahaan tidak berbeda dengan data hasil pengujian. Database internal telah menghemat waktu Irpan.

^_^

Pengalaman Irpan adalah salah satu contoh bahwa kombinasi data yang diperoleh dari Google dengan database internal perusahaan akan menghasilkan sebuah informasi baru yang aplikatif – sesuai dengan yang dibutuhkan untuk memecahkan masalah. Simbiosis Google dengan database internal adalah sebuah tools yang sangat powerful -- termasuk bagi operator di lapangan dalam usaha menyelesaikan masalah-masalah yang terjadi dalam pekerjaan sehari-hari (undil).


CATATAN:

Google

Yang dimaksud Google disini adalah mesin pencari (search engine) yang ada di Internet seperti Yahoo, MSN dan Google. Karena Google adalah yang paling populer, paling sederhana, paling praktis dan menurut saya paling baik, maka saya memakainya sebagai kata ganti untuk mesin pencari.





Kamis, 17 Januari 2008

Google dan Kita (11) Simbiosis Google & Database Perusahaan II

Irpan harus mencari sendiri jenis pengotor pada mesinnya. Cara yang paling logis adalah mengambil sampel kerak cartridge dan mengirimkannya ke tempat pengujian air untuk mengidentifikasi jenis mineral yang membentuk kerak.

Hal itu telah dilakukan Irpan – tapi hasilnya akan memakan waktu. Bila hanya mengandalkan hasil pengujian tersebut Irpan tidak bisa melakukan apa-apa sebelum keluar hasil uji.

Untunglah ada database internal milik perusahaan air minum tempat Irpan bekerja yang merupakan holding company yang terdiri atas berbagai jenis perusahaan di kota-kota kecil di wilayah itu. Data base tersebut berisi pengalaman-pengalaman operasional semua anak perusahaan sejak 10 tahun silam kala database mulai dirintis. Berkat database internal, Irpan tak perlu menunggu.

Irpan mengakses database lewat internet dan mendapatkan informasi bahwa rata-rata mesin-mesin yang kontak dengan air di wilayah itu mengalami pengerakan yang disebabkan oleh keberadaan kalsium dan karbon.

Berbekal data tersebut, Irpan berani mengambil kesimpulan bahwa pengerakan di cartridge RO-nya pasti tidak akan jauh beda dengan mesin-mesin lain karena properti air di wilayah itu relatif sama.

Maka yang dilakukannya adalah membersihkan cartridge RO dengan menggunakan asam sitrat untuk menghilangkan karbon, dilanjutkan menggunakan asam nitrat untuk menghilangkan kalsium (Undil-08).

Rabu, 16 Januari 2008

Kucingku Telu : Bahagia yang Sederhana

Kucingku telu
Kabeh lemu-lemu
Sing siji abang lan
sing loro klawu
Tak pakani lontong
Kabeh meong-meong
Atiku seneng
aku nganti ndomblong

kid song

^_^

Kucingku tiga
Semua gendut-gendut
Yang satu merah dan
yang dua abu-abu.
Kuberi makan lontong
Semua mengeong-ngeong
Hatiku amat senang
hingga aku terpana.


Ternyata untuk berbahagia itu sederhana saja. Seperti cerita anak kecil yang punya tiga ekor kucing yang gemuk-gemuk dan sehat. Kesenangan datang saat dia memberi makan lontong pada ketiga kucingnya. Sambil mengeong-ngeong kucing-kucing itu makan dengan lahap lontong yang disajikan untuknya.

Hah lontong? Yap ternyata kucing dalam lagu itu telah mengalami domestikasi sehingga bukan lagi karnivora murni. Kucing itu sudah bisa makan lontong, alias nasi yang biasa untuk teman makan sate. Yah nggak harus makan daging, makanan seadanya di rumah si kucing juga udah mau.

Lagu ini secara umum menggambarkan betapa mudahnya seorang anak kecil untuk menjadi senang. Dia tidak harus memiliki mainan yang komplek dan rumit atau harus diajak bertamasya ke tempat-tempat menakjubkan. Kesenangan hadir di rumah. Hadir pada moment sangat sederhana. Yakni saat dia memberi makan ketiga ekor kucingnya.


Google dan Kita (10) Simbiosis Google & Database Perusahaan

Simbiosis Google dengan data internal adalah sebuah tools yang sangat powerful -- termasuk bagi operator di lapangan dalam usaha menyesuaikan diri dengan perubahan teknologi yang berlangsung cepat di dunia industri

^_^

Mendapati flow mesin Reverse Osmosis (RO) mulai mengalami penurunan – Pakacil Irpan yang bekerja di satu cabang perusahaan air minum di sebuah kota kecil -- bermaksud melakukan pencucian kimia terhadap cartridge filter RO.

Keberadaan kerak yang mulai menyelimuti cartridge RO telah menyebabkan flow permeat yang dihasilkan menurun, tekanan feed water naik dan pompa feed water bekerja lebih keras.

Dengan dilakukan pembersihan kimiawi diharapkan kerak terlepas dan cartridge filter kembali bersih sehingga flow permeat kembali normal, tekanan feed water berkurang dan pompa bekerja normal.

Dengan bantuan Google dan manual alat – Irpan mendapatkan informasi jenis-jenis bahan kimia yang dapat digunakan untuk mencuci filter dan spesialisasinya. Misalnya asam sitrat untuk menghilangkan pengotor berupa karbon; asam nitrat untuk membersihkan kalsium; dan caustic soda untuk menyapu pengotor berupa silt, silika & biofilm.

Google juga memberi informasi plus minus setiap bahan kimia yang digunakan. Juga informasi kecocokan (kompatibilitas) dan ketahanan setiap jenis cartridge filter RO terhadap bahan kimia dan pH larutan pencuci. Di Google juga tersedia informasi bahan kimia instant yang telah didesain khusus untuk mengoptimalkan proses pembersihan cartridge RO. Irpan bisa memilih bahan kimia mana yang diinginkannya.

Masalahnya adalah Irpan tidak tahu jenis kerak apa yang menyelimuti cartridge. Google dan manual alat bisa memberitahu Irpan bagaimana cara membersihkan cartridge berdasar jenis pengotornya -- tetapi mereka tidak bisa memberitahu pengotor apa yang ada pada cartridge saat ini (undil-08)







Senin, 14 Januari 2008

Dongeng Sang Kancil dan Buaya (4)

“Kalian para buaya gampang banget ditakut-takuti. Saat aku bilang ada Kancilman yang akan mencari siapa saja yang berbau kancil, kalian dengan cepat menjadi ketakutan. Padahal kalian adalah para monster sungai yang gagah perkasa”

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh “

“Ketahuilah setelah rasa takut kalian berhasil ku-bangkitkan, kalian akan segera menyambar semua solusi yang aku tawarkan. Kalian tidak banyak berpikir lagi karena terhipnotis pada rasa aman yang aku janjikan”.

“Kalian begitu takutnya terhadap penderitaan, sehingga kalian gampang dimanipulasi dengan tawaran perlindungan. Andai kalian berjiwa jantan dan siap menghadapi penderitaan, kalian tidak akan mudah ditakut-takuti”.

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh “

“Kalian juga tamak dan mudah diiming-imingi. Saat aku menawarkan imbalan yang luar biasa dengan sedikit usaha, kalian dengan cepat tertarik. Dengar kau Buaya Kuning! Aku menawarkan kekuasaan menjadi raja buaya dan kecantikan kulit yang cemerlang hanya dengan sedikit usaha, yaitu memakan daging kancil. Bukankah hal itu tidak masuk akal!.”

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh “

“Hal yang tidak masuk akal dapat kalian terima bukan semata-mata karena mulut manisku. Namun juga karena nafsu kalian untuk mendapatkan sesuatu tanpa bersusah payah. Aku memanipulasi kalian dengan menunggangi nafsu untuk memiliki sesuatu dengan mudah -- yang pada kondisi normal harus kalian raih dengan susah payah”

“Aku leluasa menghipnotis akal sehat kalian karena kalian tidak sadar bahwa buaya gampang diiming-imingi! Andai kalian sadar bahwa para buaya gampang tertarik pada jalan pintas, kalian akan segera waspada saat aku datang dengan tawaran indah yang tidak masuk akal!”

“Brrrr Brrrrr Brrr“ suara buaya melemah setelah menyadari kebenaran kata-kata Sang Kancil.

“Kalian tidak usah bersedih dengan dua kelemahan itu. Dengarlah mulai sekarang kalian sudah memiliki bekal berharga, yakni kebijaksanaan Sang Kancil. Aku telah membantu kalian mengenal diri sendiri. Kalian para buaya yang gagah perkasa, yakinlah bahwa kalian ditakdirkan untuk selalu berjuang menutupi dua lubang besar pada karakter kalian itu!"

“Brrrr Brrrrrr Brrrr“ para buaya perlahan-lahan bubar meninggalkan Sang Kancil sambil mengingat-ingat dua lubang besar pada karakter mereka (undil-2008) Tamat. Kembali ke Dongeng Sang Kancil dan Buaya (1)

keywords: kancil, buaya, takut menderita, gampang ditakut-takuti, suka jalan pintas, gampang diiming-imingi, tidak mau susah payah.


 

Koleksi Dongeng Sang Kancil
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (1)
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (2)
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (3)
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (4)

Dongeng Sang Kancil dan Siput Berlomba lari (1)
Dongeng Sang Kancil dan Siput Berlomba lari (2)
Dongeng Sang Kancil dan Siput Lomba lari (3)
Dongeng Sang Kancil, Kerbau dan Buaya (1)
Dongeng Sang Kancil, Kerbau dan Buaya (2) Dongeng Sang Kancil dan Gong Ajaib
Dongeng Sang Kancil Mencuri Timun

Sabtu, 12 Januari 2008

Dongeng Sang Kancil dan Buaya (3)

Singkatnya ada 40 ekor buaya yang berbaris dari sisi sungai ke sisi seberangnya. Sang kancil dengan lincahnya meloncat dari satu buaya ke buaya berikutnya hingga berhasil menyeberang sungai. Kemudian dia melompat ke atas tebing yang tidak dapat dijangkau buaya sambil tersenyum girang.

Tentu saja buaya-buaya marah sekali merasa ditipu. Mereka berteriak-teriak menyebut Sang Kancil sebagai penipu tengik. Disebutnya Sang Kancil binatang kacau, tukang tipu-tipu, tukang manipulasi dan musuh buaya nomor satu.

Namun dengan anggunnya Sang Kancil mendengarkan semua kata-kata puluhan buaya di bawahnya. Kemudian setelah mereka diam, Sang Kancil mulai menjawab tuduhan mereka.

“Dengar para buaya. Musuh kalian yang terbesar bukanlah aku. Tapi dua sifat lemah pada karakter buaya. Kalian bangsa buaya gampang dimanipulasi oleh siapa saja dengan memanfaatkan dua lubang besar pada karakter kalian” kata Sang Kancil.

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh “

“Hari ini aku berbaik hati membagi pengetahuanku tentang ilmu jiwa buaya. Pengetahuan yang lebih berharga daripada seribu daging kancil. Apalagi hanya daging kancil kurus seperti aku”. lanjut Sang Kancil

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh “

“Ada dua lubang besar pada karakter kalian. Dua lubang yang membuat kalian mudah dihipnotis ataupun dimanfaatkan. Pertama adalah kebutuhan yang berlebihan atas rasa aman yang membuat kalian gampang ditakut-takuti dan kedua adalah rasa tamak yang membuat kalian gampang diiming-imingi”

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh “ seru para buaya (Undil-2008).  
Bersambung ke Dongeng Sang Kancil dan Buaya (4)


Koleksi Dongeng Sang Kancil
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (1)
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (2)
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (3)
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (4)

Dongeng Sang Kancil dan Siput Berlomba lari (1)
Dongeng Sang Kancil dan Siput Berlomba lari (2)
Dongeng Sang Kancil dan Siput Berlomba lari (3)
Dongeng Sang Kancil, Kerbau dan Buaya (1)
Dongeng Sang Kancil, Kerbau dan Buaya (2) Dongeng Sang Kancil dan Gong Ajaib
Dongeng Sang Kancil Mencuri Timun


Dongeng Sang Kancil dan Buaya (2)

“Okey karena aku lebih suka mati dimakan buaya daripada dihukum gantung dihadapan ribuan kancil, aku akan memberitahu cara mengatasinya.”

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh “ mata Buaya tampak bersinar-sinar mendengar ada jalan keluar yang ditawarkan Sang Kancil untuk menghindari incaran Kancilman utusan raja.

“Bila dagingku dimakan 40 ekor buaya, bau tubuhku hanya bertahan 1 hari. Dirimu akan selamat dari incaran Kancilman karena dia aru akan datang lusa. Saat itu bauku telah hilang”.

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh“ Buaya dengan antusias menggoyang-goyangkan ekornya.

“Teman-temanmu juga akan berterimakasih padamu karena dihadiahi daging kancil yang lezatnya tiada tara. Akan lebih mudah bagi dirimu untuk terpilih menjadi raja buaya di sungai ini”

“Kudengar raja buaya telah mati sebulan lalu dan belum ada penggantinya. Aku rasa buaya kuning yang gagah seperti kamu dengan mudah akan membuat buaya-buaya kelabu terkagum-kagum pada kedermawananmu”.

“Dengarlah rahasiaku ini! Daging kancil akan membuat kulit buaya jadi kinclong! Mengkilat seperti emas! Walaupun teman-temanmu yang berkulit kelabu juga akan mengkilat setelah memakan dagingku, hanya kamulah yang paling bersinar. Itu karena kulitmu berwarna kuning keemasan”

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh“ Si Buaya dengan hati berbunga-bunga memukul-mukulkan ekornya ke air.

“Tiada buaya yang lebih pantas menjadi raja buaya selain buaya kuning yang kulitnya bersinar bak emas murni. Buaya gagah perkasa yang dermawan membagi-bagi daging lezat pada semua rakyatnya”

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh“ Gubraak!, Buaya tidak sabar lagi ingin memanggil teman-temannya.

“Baiklah, panggillah teman-temanmu dan suruh mereka berbaris dari sini ke seberang sungai. Aku sendiri yang akan memastikan jumlah kalian tidak kurang dari 40 ekor” kata Si Kancil singkat (Undil-2008). Bersambung ke Dongeng Kancil dan buaya [3]



Koleksi Dongeng Sang Kancil
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (1)    [2]    [3]    [4]

Dongeng Sang Kancil dan Siput Berlomba lari (1) [2] [3]
Dongeng Sang Kancil, Kerbau dan Buaya (1) [2] Dongeng Sang Kancil dan Gong Ajaib
Dongeng Sang Kancil Mencuri Timun

Rabu, 09 Januari 2008

Dongeng Sang Kancil dan Buaya (1)

Rasa ngelak yang tak tertahankan membuat Sang Kancil singgah sebentar ke Sungai Winongo. Baru saja kakinya diturunkan ke tepian air, dan kepalanya ditundukkan untuk minum – Blurrrrp!! kakinya terjepit oleh sesuatu.

Setelah diamat-amati ternyata seekor buaya telah menyergap kakinya. Seketika keringat dingin telah membasahi tubuh Sang Kancil. Terbayang dirinya bakalan dibawa buaya menyelam ke dasar sungai untuk dijadikan makan malam beserta keluarganya. Pfuhhhh!!

Sang Kancil berusaha keras menenangkan diri, dan mulai mencari jalan agar lolos dari cokotan mulut buaya.

“Hai Buaya yang gagah! Dengarkan aku. Kamu pasti pernah mendengar betapa lazatnya daging kancil. Tak ada duanya di dunia!”

“Brrrrr” Buaya diam saja sambil mengeratkan gigitannya.

“Daging kancil begitu harumnya, sehingga siapa saja yang memakannya, keringatnya akan berbau harum selama 40 hari. Keharuman khas kancil yang akan dikenali siapa saja dari jarak ratusan meter”.

“Brrrrrrgg” Buaya nampak mulai tertarik dengan kata-kata kancil.

“Tapi dengar kata-kataku ini. Aku sedang dalam perjalanan ke Alas-Roban untuk menemui Kancilman yang ditugaskan untuk menghukumku. Kancilman ini super-jagoan andalan raja.

Berkat jubahnya dia bisa terbang secepat rajawali dan hidungnya mampu mengenali bau semua jenis kancil dari jarak seratus kilometer. Sia-sia saja aku coba larikan diri. Makanya aku sengaja datang menemui dirinya”.

“Brrrrrrrrrrgghh” Buaya tambah tertarik dengan kata-kata Sang Kancil sehingga menggoyang-goyangkan kepalanya.

“Sebulan lalu saat raja berkunjung ke hutan ini, aku telah membuat anak raja sakit dengan memberinya suguhan tikus clurut. Sakitnya makin lama makin bertambah parah dan kudengar dia mati seminggu yang lalu. Nampaknya Kancilman diutus membawaku ke istana untuk di hukum gantung. Tapi paling cepat dia akan sampai kesini dua hari lagi”

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh” Buaya benar-benar tertarik dengan kata-kata Sang Kancil sehingga matanya berkedip-kedip.

“Sayangnya Si Kancilman ini rabun penglihatannya, sehingga dia hanya mengenali sasaran dari baunya. Aku khawatir dirimulah yang akan dibawa menghadap raja, karena bau dagingku akan melekat di tubuhmu selama 40 hari”

“Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh Brrrrrrrrrrgghh “ Buaya tampak mulai merasa takut (undil - bandung). Bersambung ke
Dongeng Kancil dan buaya [2]





 

Koleksi Dongeng Sang Kancil
Dongeng Sang Kancil dan Buaya (1)   [2]    [3]    [4]

Dongeng Sang Kancil dan Siput Berlomba lari (1) [2] [3]
Dongeng Sang Kancil, Kerbau dan Buaya (1) [2] Dongeng Sang Kancil dan Gong Ajaib
Dongeng Sang Kancil Mencuri Timun



Minggu, 06 Januari 2008

Dongeng Sang Kancil dan Gong Ajaib

Hari itu Sang Kancil tertidur dibawah pohon besar ketika Macan Keren Wannabe (Macan KW) menemukannya dan tertawa-tawa senang membayangkan daging kancil yang empuk. Ketika si Macan KW membangunkan kancil dengan memukul-mukulkan ekornya yang bau ke hidungnya -- Si Kancil terkejut –- bukan oleh sentuhan ekor macan -- tapi oleh bau menyengat yang melekat di ekor itu.

“Wella apa aku jatuh di comberan” teriak Kancil

“Huss enak aja, ini bau ekorku tauk! Aku emang dah 3 bulan ga nyuci ekorku. Habis air danau dah kering dan aku males klo harus ke mata air di lereng Bukit Akasia

“Ma, Mac Macankah itu??” Si Kancil yang matanya masih kriyip-kriyip habis bangun tidur tampak tergagap-gagap mendengar suara seram Macan.

“Yap, Si Macan Keren lagi laper tauk!”

Kancil langsung tahu dirinya adalah calon sarapan pagi si Macan KW. Mendadak dirinya ingin meniru Film MacGyver yang sering ditontonnya waktu kecil. Yah, Kancil langsung memanfaatkan benda-benda yang ada disekitarnya untuk melawan musuh. Benda yang terpilih adalah sarang tawon endhas jenis yang paling ganas.

“Bababababaik...Aku sedang menunggu Gong Ajaib niy, jangan diganggu”
“Gong Ajaib??” langsung si Macan KW curiga Kancil akan ngerjain dirinya seperti yang dilakukannya dengan seruling ajaib -- yang ternyata adalah batang bambu yang membuat lidahnya terjepit dan hampir 1 bulan lidahnya sakit gak enak untuk makan.

“Gong yang bisa memanggil binatang apa saja yang diinginkan” kata Kancil sambil mengarahkan ibu jarinya menunjuk ke arah sarang tawon endhas yang menggantung di atas kepalanya.

“Coba buktikan!” tantang si Macan KW sambil membayangkan bila memiliki gong ini dirinya bisa bermalas-malasan tak perlu susah- payah berburu lagi. Dirinya bisa membuat bandulan dari sulur-sulur pohon yang dianyam dan seharian leyeh-leyeh tiduran di bandulan itu. Tiap kali lapar cukup bunyikan gong ajaib dan rusa-rusa lezat favoritnya akan datang dengan sendirinya.

“Gong ini hanya bisa dibunyikan satu kali sehari. Tadi pagi dah kupakai untuk memanggil gajah untuk memandikan aku”

“Apa!!! Dirimu males ke mata air terus memanggil si gajah untuk mengambil air dan memandikan dirimu???” teriak Macan KW dengan gemas sambil membayangkan dirinya bisa mandi seminggu sekali tanpa perlu berpayah-payah ke mata air. Cukup memanggil gajah untuk mengambil air dengan belalainya.

“Begitulah diriku adanya binatang paling beruntung di hutan ini’

“Gombal, kamu pasti mau menipu aku lagi!” kata si Macan KW yang tiba-tiba teringat tragedi seruling ajaib. Walaupun begitu berkat kemalasannya -- diam-diam keyakinannya akan gong ajaib telah 50%, dan dia perlu sedikit bukti untuk membuatnya lebih yakin.

“Tunggu sebentar, aku punya bukti” kata Kancil sambil mengeluarkan ultraportable laptop dan miniprinter dari kantongnya. Beberapa saat kemudian ditangannya telah terganggam sebuah sertifikat yang ditandatangani dan di cap oleh Raja Negeri Gong.

“Negeri Gong yah! Wah rajanya pasti ahli membuat Gong. Tapi bagaimana aku tahu gong ini benar-benar bisa memanggil hewan-hewan” Si Macan KW gengsi untuk mengakui dirinya belum pernah mendengar nama Negeri Gong. Dia sangat khawatir dirinya bakalan ditertawakan karena dianggap gaptek dan gak tau perkembangan dunia luar.

“Tunggu sebentar. Aku tunjukkan referensinya” kata Si Kancil sambil ngeprint tulisan singkat satu halaman yang berisi keampuhan Gong Ajaib. Walaupun artikel hanya satu halaman, tetapi ada 100 lembar referensi yang ikut di print bersama artikel.

“Wah referensinya ada ribuan artikel yah, sampai 100 halaman gituh!” kata Macan KW terheran-heran. Diam-diam dia langsung percaya melihat begitu banyaknya referensi yang disertakan Kancil, tanpa merasa perlu mengeceknya lagi.

“Yah kamu baru bisa menggunakannya besok pagi. Jangan salah pilih mau makan dulu atau mandi dulu” teriak Kancil yang telah lepas dari bahaya -- sambil berlenggang kangkung meninggalkan Macan KW yang berbunga-bunga hatinya.

“Yah besok aku mukul gong mo makan kijang muda dulu. Baru lusa mo pukul gong untuk memanggil gajah untuk memandikan aku” kata Macan sambil tertawa-tertiwi. Dibayangkannya setelah memanggil gajah, diam-diam hari berikutnya akan memanggil Kancil untuk dimakan.

^_^

Macan yang termakan referensi fiktif bikinan si Kancil -- kali ini benar-benar sial. Dirinya harus berbaring berbulan-bulan di gua karena seluruh badannya bengkak-bengkak disengat tawon endhas sesaat setelah memukul Gong Ajaib. Ribuan tawon itu benar-benar marah dan melampiaskan sengatannya sedahsyat-dahsyatnya ke tubuh besar itu setelah sarangnya hancur dipukul si Macan KW (undil jan08).




Koleksi Dongeng Sang Kancil


Dongeng Sang Kancil dan Buaya (1) [2] [3][4]


Dongeng Sang Kancil dan Siput Berlomba lari (1) [2] [3]


Dongeng Sang Kancil, Kerbau dan Buaya (1) [2]

Dongeng Sang Kancil dan Gong Ajaib


Dongeng Sang Kancil Mencuri Timun



Sabtu, 05 Januari 2008

Pantai Depok: Tepi Laut Makan Seafood




Bila lagi main di Jogja dan pengen rasakan makan ikan segar di tepi pantai, ada sebuah lokasi menarik niy. Ada sebuah pantai tempat wisata kuliner makanan laut yang berlokasi dekat Parangtritis. Namanya Pantai Depok, disana terdapat tempat pelelangan ikan dan juga warung seafood di sepanjang pantai. Selain masakan laut seperti ikan, udang, cumi dan kepiting ada lagi pilihan menu yang lezat, yaitu bebek goreng. Nah bila pengen tahu lebih lanjut coba klik link ini: Pantai Depok

Google dan Kita (9) Berakhirnya Era Informasi III

Ketrampilan lain yang harus dimiliki para pekerja adalah ketrampilan mengolah informasi agar bermanfaat bagi pekerjaan. Setelah Google memberi informasi dan membantu memilah informasi yang paling sesuai dengan kebutuhan kita, selanjutnya kita-lah yang harus mengolah dan menerapkannya.

Untuk bisa mengolah informasi kita membutuhkan sekumpulan informasi menyeluruh atas sebuah permasalahan agar dapat menilainya dari berbagai sudut pandang. Untuk itu lagi-lagi kita dapat menggunakan Google untuk memilah informasi-informasi yang relevan.

Misalnya untuk mengembangkan produk baru, kita bukan saja harus browsing metode pembuatan produk yang paling efisien, tetapi juga perlu browsing untuk melacak calon pembeli, identifikasi produk-produk pesaing yang sudah beredar di pasar, ketersediaan bahan baku, harga bahan baku, tingkat efektifitas produk tersebut, informasi kemudahan medistribusikan produk, kemampuan user untuk menggunakan produk, hingga harga yang dapat diterima oleh user.

Dibutuhkan informasi yang menyeluruh sebelum dapat mengambil sebuah keputusan yang jitu.

Proses pengolahan informasi juga membutuhkan dukungan data base internal berupa data-data pengalaman operasional perusahaan -- agar dapat dipilih informasi dari Google yang paling nyambung dengan kebutuhan perusahaan.

Data base yang dimaksud adalah kumpulan pengalaman-pengalaman selama perusahaan beroperasi yang telah di dokumentasikan dengan rapi. Baik itu berupa pengalaman-pengalaman positif ataupun negatif.

Isi data base bisa berupa riwayat perubahan, riwayat penyimpangan, pengalaman menggunakan alat model tertentu, riwayat efektifitas sebuah produk, kejadian yang mengikuti perubahan metode produksi, riwayat kinerja sebuah mesin, kelebihan & kelemahan sebuah metode produksi hingga riwayat komplain produk oleh user.

Semua informasi yang terhimpun tadi adalah data pendukung yang sangat dibutuhkan untuk memilah-milah ribuan data yang telah didapatkan lewat Google.

Kombinasi informasi yang dihimpun dari pengalaman internal perusahaan dengan informasi yang didapat dari dunia maya akan menghasilkan sebuah informasi baru yang updated dan aplikatif karena telah disesuaikan dengan kondisi terkini perusahaan.

Pengembangan sebuah produk baru misalnya -- akan disesuaikan dengan daya dukung fasilitas & kemampuan personil perusahaan dan juga kondisi terkini para calon pembeli produk. Dengan cara itulah sebuah produk baru dapat diproduksi dengan efisien dan disambut baik oleh konsumen.

Singkatnya Google membantu kita mengumpulkan dan memilah informasi, kemudian kita-lah yang harus mengolahnya sesuai dengan kondisi internal perusahaan sehingga informasi tersebut dapat diterapkan secara optimal untuk memberi hasil yang maksimal (undil).

Sinopsis
Era perlombaan mengumpulkan informasi telah berakhir seiring meluasnya penggunaan internet yang menyebabkan setiap pekerja & setiap perusahaan memiliki akses informasi yang sama.

Saat ini yang menentukan keunggulan sebuah perusahaan bukan lagi kepemilikan infomasi, tetapi kemampuan memilah dan mengolah informasi.

Google memiliki peran kunci dalam memilah informasi dan menghemat waktu dalam menghimpun informasi. Tanpa Google sebuah perusahaan modern akan kehabisan waktu untuk mencari informasi dan tertinggal jauh dari para pesaingnya.

Proses pengolahan informasi membutuhkan informasi yang lengkap dan menyeluruh dari berbagai sudut pandang atas permasalahan yang hendak dipecahkan.

Proses pengolahan informasi juga membutuhkan dukungan data-data internal perusahaan berupa pengalaman-pengalaman operasional perusahaan yang terdokumentasi dengan baik.

Kombinasi informasi dari database internal perusahaan dengan informasi yang diperoleh dari dunia maya akan menghasilkan informasi baru yang updated dan aplikatif sesuai kondisi terkini perusahaan.





CATATAN:
Google
Yang dimaksud Google disini adalah mesin pencari (search enginee) yang ada di Internet seperti Yahoo, MSN dan Google. Karena Google adalah yang paling populer, paling sederhana, paling praktis dan menurut saya paling baik, maka saya memakainya sebagai kata ganti untuk mesin pencari.

Browse [browz]
vti COMPUT ONLINE scan computer files: to scan and view files in a computer database or on the Internet, especially on the World Wide Web

[Early 16th century. Via obsolete French broust <>

Google dan Kita (8) Berakhirnya Era Informasi II

Saat ini masalah yang dihadapi para pekerja telah berbeda dengan masa lalu. Bukan lagi masalah keterbatasan informasi, tetapi justru akibat melimpah-ruahnya informasi. Timbunan informasi yang sangat banyak itu menimbulkan masalah dalam pemanfaatan informasi.

Seorang pekerja bukan lagi dituntut mampu mengumpulkan sebanyak-banyaknya informasi -– karena justru akan membingungkan. Tantangan masakini adalah memilah informasi. Mana yang harus dipakai dan mana yang sebaiknya dibuang.

Google berperan penting dalam memilah informasi sesuai kebutuhan pekerja. Dengan menggunakan fasilitas-fasilitas pencarian spesifik pada Google, seorang pekerja akan mendapatkan informasi spesifik sesuai kebutuhannya.

Google membantu kita memilah-milah informasi dari timbunan gunung raksasa informasi di dunia maya. Sebuah pekerjaan sangat besar yang sulit dibayangkan bila harus mengandalkan koleksi buku-buku cetak perpustakaan.

Begitu banyak waktu yang kita hemat di abad 21 ini -- dibanding waktu yang dihabiskan para pekerja di abad 20 -- yang harus membolak-balik halaman-halaman jurnal ilmiah untuk mencari informasi.

Bila jaman dahulu orang membelanjakan waktunya untuk membolak-balik daftar isi ratusan jurnal di perpustakaan untuk mencari sebuah artikel spesifik, kini seorang pekerja bisa mempersingkat waktunya.

Sebelum ke perpustakaan dia terlebih dahulu browsing di Google di sela-sela waktu kerjanya yang padat untuk memastikan lokasi-lokasi tulisan yang diinginkannya. Sehingga saat datang ke perpustakaan, dia telah mengetahui jurnal-jurnal mana saja yang memuat tulisan yang dia butuhkan

Kini koleksi buku-buku textbook dan jurnal-jurnal ilmiah perlahan-lahan bergeser menjadi koleksi sekunder. Koleksi utamanya adalah data-data yang tersimpan di Google. Baru jika kita butuh informasi yang lebih lengkap, kita membaca versi full text-nya di jurnal yang tersimpan di perpustakaan atau membelinya secara online lewat internet (undil)






CATATAN:
Google
Yang dimaksud Google disini adalah mesin pencari (search enginee) yang ada di Internet seperti Yahoo, MSN dan Google. Karena Google adalah yang paling populer, paling sederhana, paling praktis dan menurut saya paling baik, maka saya memakainya sebagai kata ganti untuk mesin pencari.

Browse [browz]
vti COMPUT ONLINE scan computer files: to scan and view files in a computer database or on the Internet, especially on the World Wide Web

[Early 16th century. Via obsolete French broust <>

Lirik Lagu Keren Sheila Madjid : Kita Bersama

Kita berdua
telah membuat keputusan
Hidup bersama
ketika bebas di saat aman
Engkau pilihanku
dan katamu akulah pilihanmu

Kita sedari
bermula dari detik itu
Tiada lagi
diantara kita kau dan aku
Berdiri di sini
dua insan
jiwa menjadi satu

Direstui oleh Ibu dan Ayah,
Disenangi sama teman-teman dan saudara
Didoakan seluruh kebahagiaan
Ketulusan hubungan semoga berkekalan
Didera rasa curiga
diuji jarak dan masa
Syukur di akhirnya,
dengan ijin Maha Esa
kita bersama.

comment:
Sekilas lagu ini seperti orang sedang bercerita menggunakan bahasa melayu versi Malaysia dengan kata-kata yang sederhana dan gampang dimengerti. Walaupun begitu sentuhan puitis-nya terasa banget.

Lirik lagu Keren Sheila Madjid : Ratu

Bak selembut sutera
kerlingan mempesona
tingkah laku dan melangkah susila

Bak selembut sutera
gerak gaya budayanya dijaga
dan belaiannya
Sopan berbicara
Gemalai gemersik
Sehening bayu pagi

Ayu, ayu
yang terpancar di wajahmu
sentosa selalu
Ayu, ayu
Anugerah yang diberi
kekuatan kita sebenarnya



comment:
Cerita tentang sopan santun yang menjelma menjadi kekuatan yang mempesona.

Selasa, 01 Januari 2008

Tahun Baru 2008

Tahun baru 2008 telah datang. Setiap tahun jalan-jalan di kota besar meriah oleh perayaan tahun baru. Sebenarnya apa siy yang berubah setelah tahun baru?

Bagi saya yang jelas berubah pada tahun baru adalah jadwal tahunan. Jadwal tahunan seperti jadwal produksi, jadwal validasi alat, jadwal kalibrasi alat, jadwal validasi proses seperti validasi sterile hold test hingga jadwal preventive maintenance (jadwal pemeliharaan alat) dibuat baru untuk tahun 2008.

Kalau kegiatannya siy, sama aja dengan tahun lalu. Produksi dikerjakan sesuai petunjuk formula induk, kalibrasi alat masih menggunakan SOP yang sama, dan validasi alat juga menggunakan sensor-sensor seperti biasanya.

Alat-alat yang dipakai untuk produksi juga masih sama, misalnya otoklaf (alat untuk sterilisasi panas basah), oven (alat untuk sterilisasi menggunakan udara panas /hot air sterilizer), fermentor (alat untuk membiakkan bakteri), inkubator (digunakan untuk inkubasi biakan starter) dan water treatment plant (digunakan untuk produksi water for injection dan pure steam).

Kalau buat anak sekolah, sebenarnya tahun baru mereka adalah saat mereka memasuki tahun ajaran baru. Karena pada saat itulah jadwal mereka berubah, kegiatan mereka berubah dan target juga berubah.

Tahun ajaran baru jauh lebih berpengaruh pada anak sekolah daripada tahun baru. Bahkan buat anak kuliah, tahun barunya dua kali, yaitu saat mereka mengisi kartu rencana studi tiap awal semester.


Rencana studi itu akan menentukan apakah semester depan banyak kuliah atau banyak libur, kuliah siang atau pagi, mo libur hari minggu saja atau ditambah libur pada saat tidak ada jadwal kuliah & praktikum. Buat mereka semester baru lebih berpengaruh dibanding sekedar tahun baru.

Satu lagi yang menarik adalah acara meniup terompet dan menyalakan kembang api adalah bukti adanya globalisasi yang telah melanda kita. Tanpa terasa kita telah menjadi bagian dari kampung global yang merayakan acara yang sama. Yah, kita telah menajdi bagian dari "ideologi trans nasional" yang membuat perayaan-perayaan meriah untuk tahun baru.

Perayaan tahun baru masehi yang awalnya hanya dilakukan oleh orang-orang barat kini telah dirayakan juga oleh kita. Terompet kita tiup sebagaimana mereka meniup terompet. Kembang api kita nyalakan seperti yang mereka lakukan di kota-kota mereka. Untuk kembang api mungkin bukan asli tradisi barat siy, sepertinya kembang api adalah tradisi yang diimpor dari Cina.

Jadi buat teman-teman yang tidak bisa merayakan tahun baru karena satu dan lain hal rasanya tidak perlu sedih. Karena berbeda dengan Idul Fitri yang adalah perayaan hari kemenangan setelah sebulan berpuasa atau Idul Adha yang merayakan keberanian Nabi Ibrahim mengorbankan apa saja untuk Allah -- perayaan tahun baru tidak terlalu penting untuk dilakukan.

Bila pada malam tahun baru teman-teman terpaksa di rumah nungguin belasan ember karena atap rumah bocor :P, atau harus mengetik di depan komputer karena ada tugas mendadak yang tidak bisa ditunda -- rasanya tak perlu bersedih. Toh tahun baru sebenarnya hanyalah pergantian angka tahun dan bukti bahwa kita semakin tua... hiks!.

Bahkan pergantian tahun 1999 ke tahun 2000 yang disebut-sebut pergantian milenium sebenarnya tak jauh beda dengan pergantian tahun 1998 ke 1999 atau dari tahun 2000 ke 2001. Sama saja! Perbedaan hanyalah pada emosi yang dibangkitkan oleh besarnya perayaan-perayaan pergantian milenium. Perbedaan artificial, perbedaan buatan, bukan berbeda asli dari sononya.

Kalau mau dibandingkan perbedaan lebih nyata akan dirasakan oleh orang yang lahir 1 hari sebelum masehi dengan orang yang lahir tanggal 1 masehi.

Mengapa?

Karena mereka berbeda jauh saat mencantumkan tanggal lahir. Yang pertama harus ditulis lengkap lahir tahun 1 SM (sebelum masehi) dan yang kedua cukup ditulis lahir tahun 1 atau tahun 1 M (masehi) ^_^ (undil 2008).